Open Call Workshop Organisasi Masyarakat, Komunitas Adat & CSO

Open Call Workshop Organisasi Masyarakat, Komunitas Adat & CSO

by

in

Hai #Dengsanak Kaltim!

KUTAI KARTANEGARA, BERSIAPLAH!

Gerbangtara kembali mengadakan lanjutkan agendanya yakni Workshop Organisasi Masyarakat, Komunitas Adat & CSO yang bakal digelar di Kutai Kartanegara, 27–28 September 2025.

PERSYARATAN 

  1. Warga Negara Indonesia dan Warga Kalimantan Timur (Dibuktikan KTP)
  2. Berusia minimal 18 tahun pada saat pendaftaran dan aktif sebagai:
    • Ketua atau anggota organisasi masyarakat (ormas,
    • Ketua atau perwakilan komunitas adat, atau
    • Ketua atau staf di organisasi masyarakat sipil (CSO)
  3. Ketua dalam organisasi, komunitas atau asosiasi di bidang terkait akan lebih diprioritaskan
  4. Sudah menjalankan inisiatif/program minimal sudah berjalan 1 tahun yang berkaitan yang berkaitan dengan salah satu dari isu berikut:
    • Pemberdayaan ekonomi masyarakat lokal,
    • Penguatan budaya atau pelestarian kearifan lokal,
    • Isu lingkungan dan keberlanjutan,
    • Pendidikan, kesehatan, atau literasi sosial lainnya.
  5. Mengisi formulir pendaftaran resmi dan melampirkan:
    • Wajib melampirkan surat rekomendasi dari komunitas/organisasi tempat bernaung,
    • Wajib melampirkan proposal (Profile Organisasi [Idedentitas lembaga seperti Akta Pendirian Yayasan, atau Surat Keterangan dari Instansi Pemerintah] dan Portfolio Kegiatan Organisasi, semua maksimal 10 halaman)
    • CV atau profil pribadi (maksimal 2 halaman),
  6. Wajib upload twibbon kegiatan (bukti screenshot di upload pada form),  follow @gerbangtara.id dan @kitabisaorg, lalu posting twibbon dan mention @gerbangtara.id dan @kitabisaorg di stories.
  7. Bersedia mengikuti seluruh rangkaian kegiatan workshop secara penuh dan aktif, termasuk sesi pasca-workshop (konsolidasi lanjutan).

NILAI TAMBAH (bukan syarat wajib, namun menjadi pertimbangan seleksi)

  1. Memiliki jejaring kolaborasi antar komunitas, antardaerah, atau dengan pihak swasta/pemerintah.
  2. Memiliki dokumentasi kegiatan komunitas dalam bentuk laporan, publikasi media sosial, atau dokumentasi visual.
  3. Terlibat dalam program kerjasama multipihak sebelumnya (contoh: program CSR, forum warga, kerja sama dengan pemerintah desa/daerah).

Segera daftar & lengkapi persyaratan. Batas pendaftaran 20 September 2025.

Dan jangan lupa upload twibbon kalian di sini: https://www.twibbonize.com/gerbangtaraormas

Yuk, ramaikan! Saatnya kita satukan energi, tingkatkan kolaborasi, dan ciptakan inovasi untuk mewujudkan masa depan nusantara!


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *